Saturday, August 11, 2018

Timnas U16 Juara

Baru aja selesai nonton timnasU16. Alhamdullilah bisa menang atas Thailand. Bangga banget pokoknya. Iya aku cuma mau berbagi pendapatku tentang timnas ini. Dari awal kompetisi AFF ini memang ada yang mungkin lawan yg bisa kita menang "mudah" tetapi tetap semudah apapun pastinya perjuangan mereka patut diapresiasi ya. Terlebih melawan negara seperti Malaysia yang bisa dikatakan musuh bebuyutan gitu.
Tapi sebagai penonton awam yang aku lihat di hari ini di final Indonesia Vs Thailand. Semangat mereka benar benar patut kita acungi jempol. Terlebih di saat adu penalti yang tentunya sangat berat seolah beban ini ada di jiwa mereka(?).
Jujur gak seharu ini lihat kemenagan timnas. Tangisan mereka (aku ngelihatnya kaya adik2 aku) tangisan mereka benar benar polos banget. Apalagi lihat JArdiansyah(?) *maaf gak hafal2 bgt nama2nya. Sehabis melakukan tendangan penalti sungguh muka tegangnya plus nahan tangis kayaknya tampangnya agak cool gitu. Terlebih kiper nya Erlando ya ?
Tangisan mereka bener bener bikin hampir semua jadi ikut nangis. Tapi mereka gak lupa melakukan sujud syukur kepada Allah Swt. Bangga terhadap mereka.

Pesan buat mereka adek adekku. Iya sebagai suporter biasa yang gak tau apa apa.
Tetap tetaplah rendah hati pokoknya. Jangan pernah merasa tinggi karena itu akan membawa kejatuhan buatmu.

Pokoknya bahagiakan kedua orang tua kalian, juga Indonesia dengan prestasi kalian yang lebih baik dan baik lagi.

"Sometimes we Win, and sometimes we Learn."